简体中文
繁體中文
English
Pусский
日本語
ภาษาไทย
Tiếng Việt
Bahasa Indonesia
Español
हिन्दी
Filippiiniläinen
Français
Deutsch
Português
Türkçe
한국어
العربية
Ikhtisar:Kemarin tim WikiFX menerima pesan dari seseorang nasabah dari sebuah perusahaan broker Indonesia.
Kemarin tim WikiFX menerima pesan dari seseorang nasabah dari sebuah perusahaan broker Indonesia. Awalnya bapak ini diberikan tawaran dan promosi oleh seorang IB broker, setelah mulai bertrading dan mengelola dananya, ia tidak bisa melakukan WD yang berujung dengan menagih untuk dikembalikan dana yang sudah ia setorkan pada awal trading. Selang beberapa lama, kemudian muncul pesan dari pengguna yang berbeda dan isinya sama, yaitu mencoba menanyakan mengenai dana berikut profit yang sudah mereka ajukan untuk ditarik/withdraw.
Tim WikiFX mencoba membalas dengan baik, menanyakan apa masalah mereka dan bisnis apa yang mereka ikuti hingga akhirnya berujung pada kasus scam? Dalam percakapan dengan orang kedua, kami mencoba menggali informasi terkait dengan bisnis, sistem dan jumlah dana yang mereka setorkan. Kami mencoba menghubungi orang yang bersangkutan, dan mendapatkan beberapa informasi.
Mereka merasa ditipu oleh sebuah perusahaan yang menyelenggarakan sebuah paket program dengan modus bagi hasil investasi forex. Perusahaan tersebut adalah PT. Hxxxxn dengan alamat website pada : www.hsb-forex.net. Menawarkan paket program yang terdiri dari paket silver, gold dan platinum. Dengan jumlah nasabah yang menjadi korban mencapai ratusan orang dengan kerugian lebih dari 1 Milyar rupiah.
Modus penipuan adalah dengan menawarkan paket program bagi investor yang ingin mendapatkan bagi hasil dari investasi forex. Sistem bagi hasil dengan skema sistem kontrak, profit 30% dari modal selama 8 hari masa kontrak. Menawarkan undian berhadiah rumah, mobil, motor dan umroh bagi nasabah yang melakukan deposit sesuai ketentuan dan yang terakhir dengan menawarkan bonus perekrutan seperti layaknya MLM.
Setelah berbincang cukup lama, seorang korban mengirimkan data dari screenshoot website yang berisi data nama beberapa nasabah yang sudah melakukan penarikan pada Desember 2019. Menurutnya, ketika website www.hsb-forex.net belum diblokir, terdapat bisnis lain dan usaha dalam menggalang dana nasabah. WikiFX menyimpulkan bahwa ini adalah penipuan oleh IB broker. Dikarenakan PT. HSB tidak memiliki situs dengan alamat seperti yang digunakan oleh oknum penipu.
HSB merupakan perusahaan pialang dengan nama brand “Hanson FX” yang secara khusus bergerak di bidang Perdagangan Berjangka Komoditi, Perdagangan Valas dan Perdagangan Indeks Saham (stock index). HSB Investasi memiliki platform aplikasi all-in-one yang ditawarkan untuk memanjakan nasabah dalam melakukan transaksi trading dan juga mempromosikan fitur AI Marketwatch, serta memberikan pelayanan seminar secara gratis jika telah menjadi klien broker Hanson.
Menurut OJK dan banyak pengguna lainnya, HSB masih dalam penelusuran terkait dengan adanya dugaan investasi bodong. Di dalam aplikasi WikiFX sendiri, Hanson FX sendiri memiliki nilai 5.67 dari total 10 poin. Akan tetapi WikiFX tetap mengingatkan agar investor jangan mudah terbujuk oleh rayuan perusahaan ataupun ib broker yang menawarkan banyak keuntungan dalam bertrading. Terutama apabila nomor rekening perusahaan dalam pengelolaan dana menggunakan nama individu seperti yang digunakan penipu. Investor diharapkan dengan bijak memeriksa keaslian broker dan berita paparan di aplikasi kami terlebih dahulu sebelum mulai berinvestasi.
https://www.wikifx.com/id_id/download.html
Disclaimer:
Pandangan dalam artikel ini hanya mewakili pandangan pribadi penulis dan bukan merupakan saran investasi untuk platform ini. Platform ini tidak menjamin keakuratan, kelengkapan dan ketepatan waktu informasi artikel, juga tidak bertanggung jawab atas kerugian yang disebabkan oleh penggunaan atau kepercayaan informasi artikel.
OANDA
IQ Option
EC Markets
Tickmill
VT Markets
FXTM
OANDA
IQ Option
EC Markets
Tickmill
VT Markets
FXTM
OANDA
IQ Option
EC Markets
Tickmill
VT Markets
FXTM
OANDA
IQ Option
EC Markets
Tickmill
VT Markets
FXTM